Senin, 07 Januari 2013

Para Wanita Yang Sukses Menginfasi Dunia

posted by: Dunia Andromeda
Dibalik penampilannya yang lemah gemulai, wanita ternyata menyimpan beribu kekuatan. Ini tergambar dari daftar yang dirilis oleh Forbes di akhir tahun 2012 lalu. 100 wanita ini adalah wanita-wanita paling berpengaruh di dunia. Mereka bergerak mulai dari bidang politik, pemimpin di suatu perusahaan besar, hingga musisi dan filantropi. Mereka memimpin dunia bukan karena kerling mata. Mereka berhasil karena kerja keras yang diperbuatnya selama ini. Siapa sajakah?

Kekuatan Asia
Jangan pandang remeh wanita Asia. Penampilannya memang lebih lemah lembut dibandingkan dengan wanita Kaukasia. Namun, kini wanita Asia bukan hanya menjadi gula-gula saja. Posisinya pun cukup mendominasi di ranking 100 wanita prestisius keluaran laman Forbes.
Selain Sonia Gandhi (posisi ke-6) dan Aung San Suu Kyi (posisi ke-19), muncul nama-nama baru wanita Asia. Seperti Yingluck Shinawatra yang ditahbiskan menduduki posisi ke-30.
Sri Mulyani dari Indonesia sudah dua kali masuk sebagai 100 wanita berpengaruh di Forbes ini, peringkat ke-23 (2008) dan peringkat ke-72 (2012). Ia juga wanita paling berpengaruh ke-2 di Indonesia versi majalah Globe Asia bulan Oktober 2007.

Kiprah Seleb Dunia
Tak hanya peduli soal banyaknya materi yang bisa diraih, seleb-seleb ini juga punya perhatian khusus soal banyak hal. Seperti, Oprah Winfrey yang memiliki Harpo Productions. Ia juga mendirikan The Oprah Winfrey Leadership Academy untuk remaja putri di Afrika Selatan. Lady Gaga (No. 14). Pelantun Poker Face dengan 28 juta followers ini juga peduli sesama. 
Begitu juga dengan Shakira (No. 40), Angelina Jolie (No. 66), Gisele Bundchen (No. 83), Beyonce (No. 32), Sofia Vergara (No. 75), dan Jennifer Lopez (No. 38).

Pencari Berita Sekaligus Pembuat Berita
Wanita-wanita ini terbukti mumpuni untuk menggiring opini masyarakat terhadap suatu berita. Sebut saja Jill Abramson (nomor 5), eksekutif editor di New York Times, Arianna Huffington (nomor 29) pemilik Huffington Post  yang merupakan peraih penghargaan bergengsi Pullitzer, dan Anna Wintour (No. 51), pemimpin redaksi Vogue Amerika Serikat dengan karya fenomenal menerbitkan majalah edisi ulang tahun dengan jumlah halaman terbanyak, 916 halaman!
Berikut 20 nama wanita paling berpengaruh sejagat versi Forbes. Selengkapnya bisa dilihat di tautan ini

1. Angela Merkel, Kanselir Jerman
2. Hillary Clinton, Menteri Dalam Negeri AS
3. Dilma Rousseff, Presiden Brasil
4. Melinda Gates, ketua di Bill & Melinda Gates Foundation
5. Jill Abramson, editor eksekutif di New York Times Co
6. Sonia Gandhi, Pemimpin Partai Indian National Congress
7. Michelle Obama, Ibu Negara AS
8. Christine Lagarde, Direktur Pelaksana IMF
9. Janet Napolitano, menteri urusan perumahan AS
10. Sheryl Sandberg, COO Facebook
11. Oprah Winfrey, seleb dan pengusaha
12. Indra Nooyi, CEO PepsiCo
13. Irene Rosenfeld, CE0 Kraft Foods
14. Lady Gaga, Musikus
15. Virginia Rometty, CEO IBM
16. Christina Fernandez de Kirchner, Presiden Argentina
17. Ursula Burns, CEO Xerox
18. Meg Whitman, CEO Hewlett-Packard
19. Aung San Suu Kyi, Ketua Partai National League for Democracy Burma
20. Maria das Gracas Silva Foster, CEO Petrobas-Petroleo Brasil


Artikel Terkait:

Tidak ada komentar:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...