posted by: Dunia Andromeda
Terinspirasi dengan kondisi yang dialami orang buta, Rachel Manley menciptakan sebuah restoran yang sangat unik bernama 'Dining in the Dark'.
Sesuai dengan namanya, restoran yang dibangun di Kathmandu, Nepal itu memang menawarkan ide menyantap makanan tanpa adanya bantuan penglihatan. Dengan kata lain, para pengunjung yang datang ke restoran ini haruslah buta atau setidaknya memakai penutup mata.
Sesuai dengan namanya, restoran yang dibangun di Kathmandu, Nepal itu memang menawarkan ide menyantap makanan tanpa adanya bantuan penglihatan. Dengan kata lain, para pengunjung yang datang ke restoran ini haruslah buta atau setidaknya memakai penutup mata.
"saya kira ini adalah proyek yang fantastis untuk membantu mereka yang cacat," ujar Rachel Manley. "Ini merupakan sebuah kombinasi antara keterampilan dari orang buta dan memberikan kesempatan kepada mereka untuk independen."
Dari segi desain, restoran ini memang sengaja dirancang agar bernuansa gelap karena dilengkapii dengan tirai hitam. Dengan ruangan yang tidak terlalu besar, restoran ini hanya memiliki empat meja makan.
Yang membuat restoran ini semakin unik, para pengunjung juga akan dilayani oleh para pramusaji yang seluruhnya tuna netra. Saat ini, Rachel telah mempekerjakan 5 pelayan tunanetra yang khusus dipilih oleh Asosiasi Orang Buta Nepal.
Dining in the Dark dibuat untuk membantu para tuna netra.
Hanya menyediakan menu khusus vegetarian.
Rachel menyebut restoran ini berdiri berkat kerja samanya dengan kedutaan Israel. Makanya tidak heran jika menu makanan yang dihidangkan hanya makanan vegetarian.
Tidak hanya orang buta, restoran ini juga terbukan untuk orang normal. Namun dengan syarat mereka mau menutup mata mereka. Selain itu mereka juga dilarang membawa benda yang bisa memancarkan cahaya, seperti ponsel atau kamera.
Tidak hanya orang buta, orang dengan pandangan normal juga bisa masuk dengan syarat memakai penutup mata.
Yang pasti, bagi Anda yang ingin merasakan blind date (kencan buta) dengan sensasi 'makan malam romantis yang buta', maka tempat ini boleh jadi tempat yang paling cocok.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar