Kamis, 21 Juni 2012

Oxbow Academy : Sekolah Khusus Pecandu Pornografi

posted by: Dunia Andromeda
Membanjirnya content pornografi di sekeliling kita, khususnya di internet membuat banyak duniaandromedaku.blogspot.com remaja yang jadi kecanduan pornografi. Mengobati kecanduan pornografi pada remaja amat susah, namun sekolah ini mempelopori pendidikan untuk mengobati kecanduan pornografi pada remaja.
Sekolah pionir yang bertujuan memutus rantai kecanduan pornografi bagi remaja

Oxbow Academy yang berlokasi di Utah, Amerika Serikat, adalah sebuah sekolah yang baru didirikan dan mengkhususkan diri dalam penyembuhan kecanduan pornografi. Orang tua yang merasa anaknya duniaandromedaku.blogspot.com kecanduan pornografi bisa memasukkan anaknya tersebut ke sekolah ini.

Kamar asrama para murid didesain seperti barak militer agar mereka disiplin

Tempat tinggal para murid bernuansa alam pedesaan khas Utah

Biaya sekolah yang dijuluki sebagai 'porn shcool' ini cukup mahal, USD 9.000 per bulan atau di kisaran Rp 80 juta. duniaandromedaku.blogspot.com Namun para remaja usia 13 sampai 17 tahun yang mengikutinya dijamin sembuh setelah mengikuti terapi yang digelar.
Semua akses internet diblokir kecuali website ensiklopedia online

Akademi ini mempunyai guru-guru SMA dan para murid menghabiskan banyak waktu untuk belajar selama terapi

Lokasi sekolah terletak di alam terbuka, layaknya perkemahan. Para siswa akan tinggal di asrama yang sederhana dan didesain ala pedesaan. Di sini, mereka harus mengikuti setiap sesi dengan jadwal yang dijalankan ketat.
Grup terapi: Musik adalah salah satu ekskul yang ada agar para murid bisa lepas dari kecanduan

"Seks saat ini di mana-mana. Ketika remaja dulu, jika ada yang mengatakan dirinya biseksual itu sungguh mengejutkan. duniaandromedaku.blogspot.com Sekarang, threesome saja banyak di internet dan anak-anak melihatnya," kata Stephen Shulz, kepala sekolah tersebut.
Kecanduan pornografi online paling banyak menyerang remaja (foto hanya ilustrasi)

Hari-hari para siswa dihabiskan dengan sesi konseling dengan para terapis berpengalaman, di mana para siswa diharapkan duniaandromedaku.blogspot.com terbuka dengan masalahnya. Sekali seminggu, orang tua bisa mengontrol keadaan anaknya melalui Skype.


Artikel Terkait:

Tidak ada komentar:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...