Rabu, 09 Mei 2012

Facebook Buka Layanan Pendaftaran Donor Organ

posted by: Dunia Andromeda
Memiliki jaringan anggota hingga hampir satu miliar membuat obsesi Mark Zuckerberg terhadap masalah sosial semakin tinggi. Yang terbaru, pemiliki sekaligus pendiri Facebook ini membuat fitus baru yang khusus ditujukan untuk mereka yang ingin melakukan donor organ. 
Seperti yang dilansir oleh AP, Mark Zuckerberg mengeluarkan pengumuman mengenai layanan baru dalam situs jejaring sosial miliknya tersebut demi membantu mereka yang ingin mendonorkan organ tubuhnya. Untuk saat ini, layanan tersebut baru dikhususkan untuk pengguna yang tinggal di Inggris dan Amerika Serikat.

Para pengguna yang ingin berpartisipasi cukup mendaftarkan nama mereka. Jika telah mengkonfirmasi, pengguna dapt menambahkan informasi tersebut dalam halaman profil mereka.

Untuk menjalani program ini, Zuckerberg melakukan kerja sama dengan perusahaan Organisasi Nirlaba Donate Life America. Menurut organisasi tersebut, kini ada lebih dari 112 ribu orang di AS sedang menunggu donor organ.

Adapun ide donor organ tersebut muncul setelah ia melakukan kerja sama dengan perusahaan Apple Inc untuk mendapatkan transplantasi hati sebelum sang pendiri Apple, Steve Jobs, meninggal.

"Pendonor akan melakukan pendaftaran secara resmi di situs jejaring Facebook," katanya saat tampil di acara Good Morning America.


Artikel Terkait:

Tidak ada komentar:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...