posted by: Dunia Andromeda
Tanya saja kepada evolusionis manapun, dan mereka akan berkata bahwa Venus Flower Basket adalah salah satu binatang yang paling terbelakang tingkat evolusinya. Binatang ini sebenarnya adalah semacam spons yang terbuat dari suatu koloni makhluk hidup, dan mereka melakuan hal-hal yang luar biasa.
Venus Flower Basket membangun suatu rangka yang mirip keranjang (makanya namanya "basket") yang terbuat dari silika yang mirip gelas, yang ditutupi hanya oleh suatu lapisan sel yang tipis. Struktur internal yang rapuh dari rangka ini diperkuat untuk mendapatkan kekuatan yang terbesar dengan jumlah material yang paling sedikit. Hasilnya adalah suatu rangka yang ternyata adalah suatu jaringan fiber optik yang kerumitannya dapat dibandingkan dengan fiber optik modern yang dipakai untuk jaringan-jaringan telekomunikasi.
Mikroorganisme yang memancarkan terang dan yang bersifat simbiotik membuat rumah di dalam dasar spons ini, menyalurkan cahaya mereka ke seluruh rangka fiber optik si Flower Venus Basket. Si Flower Basket ini memerangkap udang-udang kecil di dalam rangka, dan udang-udang itu akan menjalani hidup dalam rangka tersebut.
Makanan yang mereka jatuhkan akan menjadi nutrisi bagi mikroorganisme berpendar yang ada di bagian dasar keranjang. Tujuan dari denyutan cahaya itu adalah untuk menarik perhatian mangsa bagi udang-udang, yang lalu menyediakan makanan bagi sumber denyutan cahaya tersebut!
Semua ini lebih mencengangkan lagi mengingat bahwa Flower Basket tidak memiliki sistem saraf apapun. Bahwa makhluk yang indah ini, yang tidak memiliki sistem saraf, didesain dan bekerja dengan cara yang sedemikian hebat adalah kesaksian yang kuat bagi Pencipta kita, satu-satunya yang dapat mendesain hal ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar