Jumat, 28 September 2012

Kuro,Sajian Burger Unik Dari Arang & Tinta Cumi-Cumi

posted by: Dunia Andromeda
Umumnya hidangan burger biasanya memiliki variasi rasa dengan komposisi yang itu-itu saja. Mulai dari roti dengan isian daging atau ikan, untuk kemudian dilengkapi dengan berbagai macam sayuran.

Namun di Jepang, kali ini ada sebuah sajian baru nan unik yang dihadirkan oleh restoran cepat saji Burger King. Franchise asal Amerika Serikat itu baru saja menciptakan sebuah menu burger khusus yang lain dari biasanya, yakni burger hitam.

Di beri nama Kuro (dalam bahasa Jepang berarti hitam), burger unik ini khusus dihadirkan untuk cabang mereka di Jepang. Adapun Roti burger ini bisa berwarna hitam karena terbuat dari adonan tepung yang dicampur arang bambu. Isinya seperti burger biasa yaitu paprika dan daging sapi. Namun hal spesial lainnya adalah sausnya yang terbuat dari tinta cumi-cumi.

Burger aneh yang tercipta dari dapur Heston Blumenthal atau Marco Pierre White ini dibuat untuk merayakan hari jadi Burger King di Jepang. Dan meski bentuknya seperti burger gosong, namun rasanya diklaim mampu menggoyang lidah lho.


Dibuat dari arang dan saus dari tinta cumi-cumi.

Sayangnya burger unik ini hanya dijual secara limited edition di Jepang dengan harga sekitar Rp 97 ribu. Pihak Burger King sendiri mengaku tidak berencana untuk menghadirkan menu ini di outlet mereka yang lainnya di luar Jepang. 


Artikel Terkait:

Tidak ada komentar:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...