Rabu, 25 Januari 2012

Ingatkah Kamu Dengan Ethiopia ?

posted by: Dunia Andromeda

negeri gersang penuh penduduk kelaparan

perut buncit bukan karena kenyang

tubuh hanya berupa tulang berbalut kulit tipis
berserak seperti sampah tak berguna
siapapun akan berkata, itukah manusia?
lalu malam mengubah pemahaman
tentang negeri yang terkoyak penyakit kemanusiaan

sebuah pasar..
pasar teramat tradisionil
para ibu menggelar lapak di lapangan berdebu
entah dagangan apa mereka, kulihat hanya biji-biji yang beralas karung goni
geliat ekonomi yang sederhana

perjalananan kembali berlanjut

sebuah ladang terpampang penuh kehijauan

belum sempurna, tapi ada harapan
akan sebuah kehidupan lebih baik


di sebuah negeri yang amat kering
indonesia ?


Artikel Terkait:

Tidak ada komentar:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...