Sabtu, 10 Maret 2012

Poster Langka Pengumuman Pencarian Raja Inggris Terjual Rp476 Juta

posted by: Dunia Andromeda
London: Sebuah poster langka yang berisi pengumuman pencarian seorang raja Inggris yang dianggap sebagai pengkhianat laku terjual sekitar 33 ribu poundsterling atau lebih Rp476 juta di rumah lelang Shropshire, Inggris.

Poster yang berusia lebih dari 300 tahun itu mengumumkan pencarian Raja Charles II yang kabur usai kekalahan pasukannya dalam pertempuran Worchester 1651. Dalam poster yang dibuat oleh rezim pendukung parlemen di tanah Inggris, Oliver Cromwell, itu menyatakan: siapapun yang dapat menangkap Raja Charles II akan dihadiahi uang senilai £1,000.

Perintah penangkapan itu diumumkan karena raja itu dianggap sebagai pengkhianat dan melakukan kejahatan. Setelah poster itu akhirnya laku terjual, juru lelang Richard Westwood-Brookes mengatakan, harga penjualan poster yang dibuat pada 1651 itu "sungguh menakjubkan".

Padahal, semula poster itu ditaksir terjual antara £ 700 hingga £ 1.000. Kabarnya poster itu dibeli oleh seseorang dari kawasan Boscobel di Kota Shropshire, yang disebutkan sebagai lokasi persembunyian Charles II, saat tertangkap di balik pohon oak.

Tentu saja poster bersejarah yang laku terjual dengan harga fantastis itu disambut gembira oleh Westwood-Brookes."Saya senang publik Inggris tertarik atas warisan sejarahnya sendiri".

Dalam sejarah disebutkan, Raja Charles II pada 1649 memimpin pasukan bala tentara untuk meraih kembali tahta raja menyusul pelaksanaan hukuman mati ayahnya, Raja Charles I.

Tetapi akibat kekalahannya oleh pasukan pendukung gerakan sistem parlemen dalam pertempuran Worcester, Charles II melarikan diri ke wilayah Shropshire. Dia dilaporkan bersembunyi di pohon ek. Belakangan sistem Monarki di Inggris dihidupkan kembali pada 1661 dan Raja Charles dapat meraih tahtanya. (BBC/DOR)


Artikel Terkait:

Tidak ada komentar:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...