Rabu, 14 Maret 2012

5 tips Ketika Berkunjung Ke Museum "Da Vinci Code" Louvre

posted by: Dunia Andromeda
Museum Louvre, Paris (Foto: placesinparis)
Museum Louvre, Paris (Foto: placesinparis)

MUSEUM Louvre (Musée du Louvre) di Paris, Prancis, merupakan museum yang terbanyak dikunjungi wisatawan dunia. Yuk, telisik lebih dalam museum yang tersohor lewat buku "Da Vinci Code" ini

Museum Louvre memiliki lebih dari 35.000 koleksi seni sehingga tidak cukup sehari untuk menjelajahinya. Karena itu, butuh strategi saat mengunjungi museum ini. Bagaimana caranya? Simak tipsnya berikut ini, seperti dikutip Eurocheapo:



Pergi saat malam hari


Louvre dibuka sejak pukul 10.00 hingga 22.00. Namun, sebaiknya kunjungi museum ini pada malam hari, mulai pukul 18.00 hingga tutup karena lebih sepi dari wisatawan.

Atur rute

Louvre adalah museum besar dengan ribuan koleksi seni. Apabila salah strategi, Anda malah tidak akan melihat koleksi-koleksi terbaiknya karena kehabisan waktu. Ambil peta, lalu rencanakan rute mana yang akan Anda ambil saat menjelajahi museum ini.

Utamakan melihat koleksi terkenal

Apabila Anda membawa anak-anak saat mengunjungi Louvre, utamakan untuk melihat koleksi terkenal terlebih dahulu, seperti lukisan Mona Lisa atau patung Venus de Milo. Setidaknya, Anda tidak akan merasa menyesal apabila kehabisan waktu saat berada di museum ini.


Masuk melalui Carrousel du Louvre

Ketahui semua pintu masuk Louvre. Kebanyakan turis masuk melalui piramida kaca di taman Louvre, yang biasanya menyebabkan antrian sangat panjang. Untuk menghindari hal itu, masuk melalui Carrousel du Louvre, sebuah mal bawah tanah. Di pintu masuk ini kadang bahkan tidak ada satpam yang berkeliaran, dan juga sepi dari turis lainnya.

Beli audio guide



Tidak satupun penanda di Louvre yang berbahasa Inggris, semuanya bahasa Prancis. Karena itu, saat melihat lebih dari 35.000 koleksi seni yang ada di sini, sebaiknya Anda membeli atau menyewa audio guideagar dapat mengerti arti dari barang-barang seni tersebut.


Artikel Terkait:

Tidak ada komentar:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...