Minggu, 05 Mei 2013

Pasca Barcelona Kalah Dari Muenchen, UEFA Akan Rekam Percakapan Wasit

posted by: Dunia Andromeda
Barcelona Kalah Dari Muenchen, UEFA Akan Rekam Percakapan Wasit
Presiden UEFA Michel Platini mengungkapkan niatnya untuk merekam pembicaraan wasit yang memimpin pertandingan di Eropa musim depan. Platini merujuk pada "pelanggaran" Thomas Muller terhadap Jordi Alba yang sama sekali tidak diketahui oleh 5 wasit di lapangan.
Gol ketiga Bayern Munchen oleh Arjen Robben saat leg pertama dianggap tidak sah. Menurut Platini, sebelum terjadi gol, Thomas Mueller telah melanggar Jordi Alba. Saat itu, Mueller terkesan tampak menghalangi upaya Alba menghentikan Robben dengan tubuhnya.

"Saya mengerti kesalahan wasit yang tidak melihat pelanggaran Thomas Mueller atas Jordi Alba," kata Platini, seperti dikutip AFP, Sabtu, 4 Mei 2013. "Tapi ada 3 wasit standar internasional yang terlibat dan tidak satupun dari mereka yang melihatnya. Ada sesuatu yang tidak benar." "Jika wasit itu sendiri, ia tidak akan melihat itu, dan dua mungkin belum melihat dengan baik, tapi, di antara tiga, mereka harus melihatnya!" tambah Platini.
Kejanggalan pada leg 1 Bayern Muenchen vs Barcelona

Tahun depan Platini sudah meminta Sekretaris Jenderal UEFA untuk menyiapkan metode dan alat perekam percakapan wasit selama pertandingan. Di setiap pertandingan, ada 5 pejabat yang terlibat, terdiri dari 1 wasit utama, 2 hakim garis, dan 2 hakim garis-gawang.

"Saya tak percaya kalau tak seorangpun melihat pelanggaran Mueller itu. Itu tidak mungkin. Mengapa tidak mengatakan? Saya ingin tahu," kata Platini. Kendati bakal menerapkan rekaman percakapan wasit selama pertandingan, Platini tetap menolak menggunakan bukti video pertandingan. Menurutnya, dampak dari penerapan video akan sangat besar.

(AFP)


Artikel Terkait:

Tidak ada komentar:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...